Site icon Prokalteng

Banjir Melanda, Bupati Undang Sejumlah Pihak untuk Rakor Mencari Solusinya

Bupati Kabupaten Kotim H.Halikinnor saat diwawancara awak media, belum lama ini. (FOTO : RUSLI/KPG)

SAMPIT, PROKALTENG.CO– Banjir yang melanda Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) membuat aktivitas masyarakat terhambat. Tingginya debit air membuat beberapa rumah warga bahkan terendam. Kondisi itu membuat mereka harus mengungsi. Tak sedikit warga yang bermata pencaharian bertani dan berkebun merugi akibat banjir.

Melihat kondisi ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotim akan segera melaksanakan rapat koordinasi bersama pihak terkait demi menanggulangi masalah ini. Rapat tersebut direncanakan akan digelar pada Jum’at (3/5).

“Sehubung dengan kejadian banjir ini, saya mengundang sejumlah pihak untuk hadir besok (hari ini, red) untuk melakukan rapat koordinasi,” ujar Bupati Kotim, Halikinnor, Kamis (2/5).

Rapat tersebut akan digelar siang hari diruang rapat pers Setda Kotim untuk membahas evaluasi bencana banjir tahun ini. Beberapa instansi terkait mulai dari pihak keamanan hingga Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) akan hadir untuk membahas hal tersebut.

“Kita turut mengundang kepala balai wilayah sungai Kalimantan II Palangka Raya, kepala stasiun BMKG Bandar Udara Haji Asan, tim BPBD serta instansi terkait lainnya,” sebutnya.

Tak hanya itu, ia juga mengundang instansi yang kerap turun tangan ketika banjir melanda. Diharapkan dengan adanya rapat koordinasi itu, bencana banjir dapat diatasi dan menemukan solusinya.

“Kita akan bersama-sama berembuk dan mencari jalan keluar terbaik dalam hal ini,” tandasnya.(sli/kpg)

 

Exit mobile version