Site icon Prokalteng

Semua Warga Miskin Tetap Dapat Bantuan, Meski Tak Punya KTP Kobar

semua-warga-miskin-tetap-dapat-bantuan-meski-tak-punya-ktp-kobar

PANGKALAN
BUN–Bupati Kotawaringin Barat
(Kobar) Hj
Nurhidayah memastikan bahwa bantuan yang diberikan sudah sesuai dan terarah.
Masyarakat tidak perlu merasa resah dan risau, karena warga yang kurang mampu
akan diberi. Baik yang memiliki Kartu Tanda Penduduk Kobar ataupun tidak.
Sehingga diminta warga tetap bersabar karena masih dalam proses untuk segera
dibagikan.

“Kami
tegaskan bahwa yang Punya KTP Kobar ataupun tidak akan mendapatkan bantuan.
Bantuan diberikan akan diberikan bagi mereka yang tidak mampu dan dikategorikan
miskin,”katanya.

Menurut
Nurhidayah, tentunya Pemkab Kobar dalam pembagiannya tidak asal tunjuk, tetapi
menggunakan data yang memang sudah dimiliki. Walaupun demikian yang diberikan
bantuan adalah mereka yang memiliki KTP daerah setempat. Setelah semuanya
selesai baru akan diberikan bantuan bagi mereka yang tidak terdaftar. Mengingat
masih banyak pendatang yang belum memiliki identitas diri dan terdaftar sebagai
warga Kobar. Tetap akan menjadi perhatian.

“Kami
juga akan mendata ulang mereka yang tidak memiliki KTP Kobar atau sebagai
pendatang. Selain itu juga dalam kategori kurang mampu, sehingga bantuan bisa
tepat sasaran,”pungkasnya.

Salah
satunya warga yang tinggal dibarak akan menjadi perhatian serius pemerintah.
Karena mereka juga merasakan dampak akibat Covid-19. Untuk itu berbagai bantuan
akan segera disalurkan dan nantinya masyarakat bisa menerimanya. 

Exit mobile version