27.8 C
Jakarta
Friday, March 29, 2024

Spanyol Kalah Dramatis, Italia ke Final Euro 2020

PROKALTENG.CO – Timnas Italia melaju ke final Euro 2020 setelah memenangi laga semifinal yang berlangsung sengit kontra Spanyol di Stadion Wembley, Rabu (7/7/2021) dini hari WIB.

Tiket final didapatkan Azzurri setelah menang dramatis, adu penalti (4-2). Sebelumnya kedua tim bermain imbang 1-1 dalam 90 menit waktu normal plus babak extra time.

Sejak kick off, pertandingan berlangsung dalam tempo tinggi. Namun Spanyol tampak lebih dominan dalam penguasaan bola.

La Furia Roja juga mencatat lebih banyak peluang. Di Waktu normal, 12 (3 on target) berbanding 6 (4 on target) milik Italia.

Italia mendapat peluang terbaik pada menit ke-21, Nicolo Barella menerima umpan dari Ciro Immobile tapi tidak langsung menendang ke gawang yang sudah ditinggal Unai Simon.

Pada menit ke-25, giliran Spanyol mendapat peluang emas. Dani Olmo menguasai bola liar di dalam kotak penalti Italia.

Percobaan pertama bisa diblok Leonardo Bonucci, bola rebound langsung disambar Olmo dengan tembakan dari jarak dekat. Tapi respon Gianluigi Donnarumma sangat baik untuk menepis bola.

Baca Juga :  ISSI Kota Target Sapu Bersih Medali Emas Porprov di Kotim Tahun 2023

Semenit sebelum jeda, Emerson mendapat peluang melepaskan tembakan dari sudut sempit. Namun hanya mengenai mistar gawang Spanyol.

Meski kedua tim masih tetap bermain dalam tempo tinggi, namun tidak ada gol tercipta hingga babak pertama usai.

Spanyol mendapat peluang pertama di babak kedua pada menit ke-52. Umpan Mikel Oyarzabal disambut Sergio Busquets dengan sepakan yang terlalu keras sehingga arahnya melambung.

Semenit berselang, aksi individu Federico Chiesa diakhiri dengan sepakan yang kurang kuat sehingga mudah diamankan Simon.

Tepat satu jam laga berjalan, Chiesa memecah kebuntuan. Sepakan placing winger Juventus itu bersarang mulus ke gawang Simon. 1-0 untuk Italia.

Pemain pengganti Domenico Berardi nyaris menggandakan keunggulan Azzurri, andai sepakannya dari jarak dekat tidak mengarah tepat ke Unai Simon. Hanya menghasilkan sepak pojok.

Baca Juga :  Tiga Bintang Bakal Terbuang

Ketika waktu normal tersisa 10 menit, Alvaro Morata yang menggantikan Ferran Torres di pertengahan babak kedua, muncul sebagai penyelamat Spanyol.

Menerima bola sodoran Olmo, Morata dengan tenang menaklukkan Donnarumma. Skor imbang 1-1 dan bertahan hingga 90 menit waktu normal berakhir.

Di babak extra time, Berardi sempat menjebol gawang Simon. Tapi hakim garis mengangkat bendera. Striker Sassuolo itu dalam posisi offside saat menerima umpan terobosan.

Dua kali 15 menit tak juga ada pemenang. Laga pun dilanjutkan ke adu penalti.

Di babak adu tos-tosan ini, dua penendang Spanyol gagal menjalankan tugasnya. Salah satunya Alvaro Morata yang bisa digagalkan Donnarumma. Italia pun menang 4-2 dan melaju ke final Euro 2020.

Di partai puncak yang dijadwalkan pada 12 Juli mendatang, Italia akan menghadapi pemenang Inggris vs Denmark.

PROKALTENG.CO – Timnas Italia melaju ke final Euro 2020 setelah memenangi laga semifinal yang berlangsung sengit kontra Spanyol di Stadion Wembley, Rabu (7/7/2021) dini hari WIB.

Tiket final didapatkan Azzurri setelah menang dramatis, adu penalti (4-2). Sebelumnya kedua tim bermain imbang 1-1 dalam 90 menit waktu normal plus babak extra time.

Sejak kick off, pertandingan berlangsung dalam tempo tinggi. Namun Spanyol tampak lebih dominan dalam penguasaan bola.

La Furia Roja juga mencatat lebih banyak peluang. Di Waktu normal, 12 (3 on target) berbanding 6 (4 on target) milik Italia.

Italia mendapat peluang terbaik pada menit ke-21, Nicolo Barella menerima umpan dari Ciro Immobile tapi tidak langsung menendang ke gawang yang sudah ditinggal Unai Simon.

Pada menit ke-25, giliran Spanyol mendapat peluang emas. Dani Olmo menguasai bola liar di dalam kotak penalti Italia.

Percobaan pertama bisa diblok Leonardo Bonucci, bola rebound langsung disambar Olmo dengan tembakan dari jarak dekat. Tapi respon Gianluigi Donnarumma sangat baik untuk menepis bola.

Baca Juga :  ISSI Kota Target Sapu Bersih Medali Emas Porprov di Kotim Tahun 2023

Semenit sebelum jeda, Emerson mendapat peluang melepaskan tembakan dari sudut sempit. Namun hanya mengenai mistar gawang Spanyol.

Meski kedua tim masih tetap bermain dalam tempo tinggi, namun tidak ada gol tercipta hingga babak pertama usai.

Spanyol mendapat peluang pertama di babak kedua pada menit ke-52. Umpan Mikel Oyarzabal disambut Sergio Busquets dengan sepakan yang terlalu keras sehingga arahnya melambung.

Semenit berselang, aksi individu Federico Chiesa diakhiri dengan sepakan yang kurang kuat sehingga mudah diamankan Simon.

Tepat satu jam laga berjalan, Chiesa memecah kebuntuan. Sepakan placing winger Juventus itu bersarang mulus ke gawang Simon. 1-0 untuk Italia.

Pemain pengganti Domenico Berardi nyaris menggandakan keunggulan Azzurri, andai sepakannya dari jarak dekat tidak mengarah tepat ke Unai Simon. Hanya menghasilkan sepak pojok.

Baca Juga :  Tiga Bintang Bakal Terbuang

Ketika waktu normal tersisa 10 menit, Alvaro Morata yang menggantikan Ferran Torres di pertengahan babak kedua, muncul sebagai penyelamat Spanyol.

Menerima bola sodoran Olmo, Morata dengan tenang menaklukkan Donnarumma. Skor imbang 1-1 dan bertahan hingga 90 menit waktu normal berakhir.

Di babak extra time, Berardi sempat menjebol gawang Simon. Tapi hakim garis mengangkat bendera. Striker Sassuolo itu dalam posisi offside saat menerima umpan terobosan.

Dua kali 15 menit tak juga ada pemenang. Laga pun dilanjutkan ke adu penalti.

Di babak adu tos-tosan ini, dua penendang Spanyol gagal menjalankan tugasnya. Salah satunya Alvaro Morata yang bisa digagalkan Donnarumma. Italia pun menang 4-2 dan melaju ke final Euro 2020.

Di partai puncak yang dijadwalkan pada 12 Juli mendatang, Italia akan menghadapi pemenang Inggris vs Denmark.

Terpopuler

Artikel Terbaru