26.1 C
Jakarta
Thursday, April 25, 2024

Hoax Tentara AS Sebar Virus di Wuhan

Isu teori konspirasi di balik pandemi Covid-19 kembali menyebar. Kali ini
dilengkapi video yang menunjukkan pria bule mengoleskan liurnya ke sebuah tiang
di dalam kereta. Pria itu disebut sebagai tentara AS yang menyebarkan virus di
transportasi umum Wuhan, tempat kali pertama Covid-19 ditemukan.

”Senjata biologis! Sebuah
video beredar luas di banyak WhatsApp Group. video ini menampilkan seorang
tentara Amerika Serikat, yang diduga sengaja menyebarkan virus corona di
Transportasi umum Wuhan,”
 begitu narasi yang diunggah akun Twitter @chirp_jhon
kemarin (20/3).

Agar terlihat meyakinkan, akun tersebut juga menyertakan tautan
berita dari portal minews.id. Judulnya
berbunyi, Senjata biologis. Video ini bukti tentara AS
sebar corona di bus Wuhan. Saat tautan tersebut diklik, portal itu menyebut
dengan jelas bahwa pria tersebut merupakan tentara AS berkulit putih.

Baca Juga :  Perdana Menteri Irak: Arab Saudi Ogah Berperang Lawan Iran

Saat ditelusuri, video yang sama ternyata pernah diunggah kanal YouTube
My News Ghana
 pada 10 Maret lalu. Kolom keterangan kanal itu
menyebutkan, video seorang pria bermasker mengoleskan air liur di transportasi
umum di Brussels, Belgia, telah menyebar ke seluruh dunia.

Sementara itu, portal berita The Brussels Times menyebutkan
bahwa viralnya video tersebut memaksa perusahaan transportasi Societe des Transports
Intercommunaux de Bruxelles (STIB) menyampaikan tanggapan. Mereka menjelaskan
bahwa pria di dalam kereta Metro Brussels itu sedang mabuk. Dalam video, pria
tersebut memang tampak membawa bir di tangan kiri.

”Pria itu (yang dalam keadaan mabuk) dihentikan oleh polisi dan
layanan keamanan kami. Kereta metro juga sudah ditarik dari peredaran untuk
dilakukan disinfeksi,” begitu keterangan STIB. Anda dapat membacanya di bit.ly/PriaMabukDitangkap.

Baca Juga :  Kemenlu Pastikan Pemulangan Jamaah Umrah Lewat Turki Segera Dilakukan

Portal berita thesun.co.uk juga
memberitakan video viral itu yang membuat pengguna media sosial marah dengan
perilaku pria tersebut. Tidak sedikit netizen yang merekomendasikan hukuman
pidana. Sebab, Covid-19 mulai menyebar di Belgia. Menurut berita yang terbit
pada 11 Maret 2020 itu, di Belgia terdapat 314 kasus dan 1 kematian. Sama
sekali tidak disebutkan bahwa pria dalam kereta tersebut adalah tentara
Amerika.

FAKTA

Video yang memperlihatkan pria mengoleskan air liurnya di tiang
kereta bukan kejadian di Wuhan, Tiongkok. Melainkan di kereta Metro Brussels,
Belgia.(jpc)

 

Isu teori konspirasi di balik pandemi Covid-19 kembali menyebar. Kali ini
dilengkapi video yang menunjukkan pria bule mengoleskan liurnya ke sebuah tiang
di dalam kereta. Pria itu disebut sebagai tentara AS yang menyebarkan virus di
transportasi umum Wuhan, tempat kali pertama Covid-19 ditemukan.

”Senjata biologis! Sebuah
video beredar luas di banyak WhatsApp Group. video ini menampilkan seorang
tentara Amerika Serikat, yang diduga sengaja menyebarkan virus corona di
Transportasi umum Wuhan,”
 begitu narasi yang diunggah akun Twitter @chirp_jhon
kemarin (20/3).

Agar terlihat meyakinkan, akun tersebut juga menyertakan tautan
berita dari portal minews.id. Judulnya
berbunyi, Senjata biologis. Video ini bukti tentara AS
sebar corona di bus Wuhan. Saat tautan tersebut diklik, portal itu menyebut
dengan jelas bahwa pria tersebut merupakan tentara AS berkulit putih.

Baca Juga :  Perdana Menteri Irak: Arab Saudi Ogah Berperang Lawan Iran

Saat ditelusuri, video yang sama ternyata pernah diunggah kanal YouTube
My News Ghana
 pada 10 Maret lalu. Kolom keterangan kanal itu
menyebutkan, video seorang pria bermasker mengoleskan air liur di transportasi
umum di Brussels, Belgia, telah menyebar ke seluruh dunia.

Sementara itu, portal berita The Brussels Times menyebutkan
bahwa viralnya video tersebut memaksa perusahaan transportasi Societe des Transports
Intercommunaux de Bruxelles (STIB) menyampaikan tanggapan. Mereka menjelaskan
bahwa pria di dalam kereta Metro Brussels itu sedang mabuk. Dalam video, pria
tersebut memang tampak membawa bir di tangan kiri.

”Pria itu (yang dalam keadaan mabuk) dihentikan oleh polisi dan
layanan keamanan kami. Kereta metro juga sudah ditarik dari peredaran untuk
dilakukan disinfeksi,” begitu keterangan STIB. Anda dapat membacanya di bit.ly/PriaMabukDitangkap.

Baca Juga :  Kemenlu Pastikan Pemulangan Jamaah Umrah Lewat Turki Segera Dilakukan

Portal berita thesun.co.uk juga
memberitakan video viral itu yang membuat pengguna media sosial marah dengan
perilaku pria tersebut. Tidak sedikit netizen yang merekomendasikan hukuman
pidana. Sebab, Covid-19 mulai menyebar di Belgia. Menurut berita yang terbit
pada 11 Maret 2020 itu, di Belgia terdapat 314 kasus dan 1 kematian. Sama
sekali tidak disebutkan bahwa pria dalam kereta tersebut adalah tentara
Amerika.

FAKTA

Video yang memperlihatkan pria mengoleskan air liurnya di tiang
kereta bukan kejadian di Wuhan, Tiongkok. Melainkan di kereta Metro Brussels,
Belgia.(jpc)

 

Terpopuler

Artikel Terbaru